Asa Cuan EXCL di Musim Konsolidasi

EXCL masih memiliki asa menangguk cuan di tengah tekanan pelaku industri melakukan konsolidasi bisnis. Simak penjelasannya.

Herdanang Ahmad Fauzan

16 Nov 2021 - 14.49
A-
A+
Asa Cuan EXCL di Musim Konsolidasi

EXCL masih memiliki asa menangguk cuan di tengah tekanan pelaku industri melakukan konsolidasi bisnis. (Bisnis/Arief Hermawan P)

Emiten operator telekomunikasi, PT XL Axiata Tbk. (EXCL), membukukan penurunan kinerja keuangan meski mengantongi tambahan pelanggan. Bagaimana prospek sahamnya ke depan?

Emiten seluler terus mencapai titik konsolidasi baru agar bisnis makin efisien dan membukukan laba maksimal. Dalam konsolidasi yang terbaru Kementerian Komunikasi dan Informatika menyetujui merger dua operator telekomunikasi yakni PT Indosat Ooredoo Tbk. (ISAT) dan PT Hutchison 3 Indonesia.

Kendati demikian, frekuensi kedua operator telekomunikasi tersebut harus dipangkas dan dikembalikan ke pemerintah. Sebelumnya, PT Smartfren Telecom Tbk. (FREN), meski belum melakukan konsolidasi dengan sesama operator telekomunikasi, perusahaan telah memperluas cakupan bisnis dengan memperkuat layanan data melalui akuisisi saham Moratelindo.

Nasib XL Axiata di tengah konsolidasi menyisakan pertanyaan. Entitas ini terpantau terus berjibaku dalam perebutan pangsa pasar internet di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Duwi Setiya Ariyant*
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.