Free

Banjir Jakarta, Sejumlah Titik Jadi Lokasi Genangan Air

Banjir di kawasan Rawajati, Jakarta, kali ini menjadi yang terparah dalam beberapa pekan terakhir lantaran mencapai ketinggian dua meter lebih.

Rahmad Fauzan

8 Nov 2021 - 13.38
A-
A+
Banjir Jakarta, Sejumlah Titik Jadi Lokasi Genangan Air

Ilustrasi - Banjir di Jl. Raya Bogor, Pintu Air Hek Kel. Tengah Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur pada Minggu (7/11/2021)./Twitter @DinasSDAJakarta

Bisnis, JAKARTA - Banjir masih terjadi  di beberapa wilayah di Jakarta. Hingga Senin (8/11/2021) siang, masih melanda ​​​​kawasan Rawajati, Pancoran Jakarta Selatan.

Genangan air mencapai 20 hingga 40 sentimeter akibat luapan Kali Ciliwung di belakang permukiman warga Jalan Bina Warga RT 03 RW 07.

Salah satu warga, Sri Sumarni, 45, mengatakan banjir terjadi sejak pukul 21.00 WIB, Minggu (7/11/2021).

"Ada 50 kepala keluarga, 133 jiwa yang semuanya terkena banjir, itu yang paling parah terendam di lapangan bulu tangkis," kata istri dari Ketua RT 03 RW 07 Rawajati itu.

Dia menyebutkan banjir kali ini menjadi yang terparah dalam beberapa pekan terakhir lantaran mencapai ketinggian dua meter lebih.

Pantauan Antara di lokasi pukul 12.00 WIB sejumlah petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta tampak berupaya mempercepat pengurangan genangan dengan pompa air.

Warga juga bergotong royong mengurai genangan dan membersihkan sisa-sisa lumpur dari banjir.

Titik Banjir Jakarta

Titik lokasi banjir di DKI Jakarta mulai berkurang pada Senin (8/11/2021). Berdasarkan informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta, hingga pukul 09.00 WIB terdapat 67 titik.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta melalui website pantaubanjir.jakarta.go.id pada pukul 07.53 WIB menyebutkan titik banjir masih terpantau di 89 RT.

Kawasan Rawajati, Pancoran Jakarta Selatan, masih direndam banjir setinggi 20-40 sentimeter. Warga di Jalan Bina Warga RT 03 RW 07 berupaya mengurai genangan, Senin (8/11/2021) siang./Antara

Titik banjir dalam pantauan terakhir di antaranya Kampung Melayu sebanyak 29 RT, Bidara Cina 10 RT, Cawang 7 RT, Cililitan 5 RT, Pondok Pinang 7 RT, Rawa Jati 3 RT, Pejaten Timur 2 RT, Pengadegan 1 RT, Bale Kambang 1 RT, Cilandak 1 RT.

Genangan air terpantau berkurang di sejumlah lokasi, di antaranya Kampung Melayu sebanyak 6 RT, Cawang 4 RT, dan di Tanjung Barat tidak terpantau ada titik banjir di 2 RT yang sebelumnya terdampak.

Sementara itu, genangan terpantau masih tinggi di 20 titik. Dengan demikian, jumlah titik dengan genangan tinggi berkurang dari sebelumnya 23 titik.

Di antaranya Kampung Melayu, Jakarta Timur, genangan setinggi 200 cm di 4 RT, Bidara Cina, Jakarta Timur, genangan setinggi 190 cm di 10 RT.

Kemudian, Cawang, Jakarta Timur, genangan setinggi 180 cm di 3 RT dan 160 cm di 1 RT, serta Cililitan, Jakarta Timur, dengan genangan setinggi 260 cm di 1 RT dan 170 cm di 1 RT.

Pada pantauan pukul 07.53 WIB, sebanyak 4 RT terdampak banjir di Kampung Melayu terpantau memiliki genangan air setinggi 200 cm.

Genangan tertinggi terjadi di 4 RT daerah Pejaten Timur dengan ketinggian mencapai 270 cm.

Sementara itu, 9 lokasi di daerah Cawang tergenang air dengan ketinggian antara 160 cm hingga 260 cm. Di daerah Bidara Cina, terpantau sebanyak 9 RT yang tergenang ketinggian air sekitar 190 cm.

Jakarta Banjir Sejak Minggu

Kota Jakarta dilanda banjir sejak Minggu (7/11/2021), genangan air di sejumlah lokasi terpantau masih cukup tinggi pada Senin (8/11/2021) pagi.

Daerah Kampung Melayu, Jakarta Timur, menjadi yang paling terdampak oleh banjir yang melanda DKI Jakarta hingga Senin (8/11/2021) pagi.

Banjir setinggi satu meter melanda kawasan permukiman warga Kampung Duku RT 06 RW 02 Kebayoran Lama Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (7/11/2021)./Antara

Berdasarkan laporan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui website pantaubanjir.jakarta.go.id hingga pukul 07.53, banjir di Kampung Melayu melanda sebanyak 23 RT.

Wilayah lain yang terdampak banjir adalah Cawang 11 RT, Bidara Cina 10 RT, dan Pondok Pinang 7 RT.

Daerah lainnya adalah Pejaten Timur 5 RT, Pengadegan 1 RT, Cililitan 5 RT, Tanjung Barat 2 RT, Rawa Jati 3 RT, Cilandak 1 RT, dan Bale Kambang 3 RT.

Potensi Banjir Selain Jakarta

Selain DKI Jakarta, sejumlah daerah lainnya juga berpotensi mengalami banjir. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini potensi hujan lebat yang membuat beberapa provinsi kategori siaga banjir yakni Provinsi Sumatra Selatan, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Kalimantan Tengah.

Menurut prakiraan cuaca yang disiarkan di laman BMKG pada Senin (8/11/2021), hujan lebat disertai angin kencang dan kilat dapat terjadi di Provinsi Aceh, Sumatra Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatra Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Provinsi Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, dan Papua juga berpeluang mengalami hujan lebat disertai kilat dan angin kencang.

Warga membersihkan sisa-sisa lumpur akibat banjir yang melanda Pejaten Timur, Minggu (7/11/2021)./Antara

Hujan dengan intensitas yang lebih ringan berpotensi terjadi di Provinsi Sumatra Utara, Kepulauan Riau, Sulawesi Selatan, dan Papua Barat.

Di Provinsi DKI Jakarta, hujan ringan diprakirakan terjadi pada siang dan malam hari di Jakarta Barat dan Jakarta Pusat, hujan sedang diprakirakan turun di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang hari, dan hujan ringan diprakirakan turun di Jakarta Utara pada malam dan dini hari.

Wilayah Kepulauan Seribu di Provinsi DKI Jakarta diprakirakan mengalami hujan ringan siang hari dan hujan disertai petir pada malam dan dini hari. (Nancy Junita)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Saeno

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.