Chengtun Mining & Weiming Group Akan Investasi Total US$645 Juta

Chengtun Mining dan Weiming Group masing-masing akan memproduksi nickel matte, bahan baku yang sangat diperlukan dalam memproduksi baterai kendaraan listrik.

Zufrizal

3 Des 2021 - 06.14
A-
A+
Chengtun Mining & Weiming Group Akan Investasi Total US$645 Juta

Ilustrasi: Desember 2016, Shanghai Decent Investment (Group) Co., Ltd. dan PT Bintang Delapan Mineral mendirikan PT Tsingshan Steel Indonesia di Indonesia, berinvestasi mendirikan pabrik produksi NPI 500.000 ton per tahun di Kawasan IMIP di Kabupaten Morowali.Pabrik TSI menggunakan proses peleburan blast furnace yang matang, dengan karakteristik biaya yang rendah, hasil produksi yang tinggi, teknologi yang matang, risiko teknik rendah dan lain-lain. /imip.co.id

Bisnis, JAKARTA — Perusahaan asal China, Chengtun Mining Group Co. Ltd. akan menanam modal US$245 juta di Indonesia untuk memproduksi nickel matte, bahan baku untuk bahan kimia baterai kendaraan listrik.

Sebelumnya, Weiming Group China telah menandatangani kesepakatan untuk berinvestasi dalam proyek senilai US$400 juta untuk memproduksi nickel matte di Indonesia. 

Melalui PT ChengMach Nickel, perusahaan akan memproduksi 40.000 ton nickel matte per tahun berdasarkan kandungan logam, kata Chengtun melalui sebuah pernyataan seperti dikutip www.mining.com dari Reuters, Kamis (2/12/2021).

Unit Chengtun Hongcheng International akan memegang 70% ekuitas dan sisanya dipegang oleh perusahaan yang terdaftar di Singapura bernama Extension Investment Pte. Total investasi dipatok pada $350 juta, termasuk bagian Extension.

Usaha ini akan menjadi proyek nickel matte kedua Chengtun di Indonesia dan–seperti yang pertama, dengan kapasitas 34.000 ton per tahun–akan berlokasi di Teluk Weda di Pulau Halmahera.

Nickel matte,produk antara yang dapat diproses lebih lanjut menjadi nikel sulfat untuk memproduksi baterai kendaraan listrik, semakin populer di kalangan investor China di Indonesia.

Produsen nikel global terkemuka Tsingshan Holding Group pada Maret mengejutkan pasar ketika mengumumkan rencana untuk memproduksi material dalam skala besar.

Berdasarkan catatan Chengtun, pemegang saham tunggal Extension Investment Pte. adalah Indigo International Investment Ltd. Indigo bulan lalu juga disebut sebagai mitra dalam proyek nickel matte berkapasitas 40.000 ton per tahun lainnya yang sedang dikejar oleh Grup Weiming.

Weiming Group China, perusahaan membuat peralatan untuk mengolah limbah padat, telah menandatangani kesepakatan untuk berinvestasi dalam proyek senilai US$400 juta untuk memproduksi nickel matte di Indonesia. Weiming menjadi perusahaan terbaru asal China terbaru memasuki rantai pasokan baterai di Indonesia.

Belum lama ini, Weiming mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa dalam proyek tersebut mereka akan bermitra dengan Indigo akan menghasilkan 40.000 ton nickel matte per tahun.

Indonesia, yang melarang ekspor bijih nikel sejak awal 2020 untuk meningkatkan industri pengolahan dalam negeri, adalah rumah bagi beberapa proyek yang didukung China yang dirancang untuk memproduksi bahan kimia nikel untuk baterai kendaraan listrik.

Weiming mengatakan kerja sama dengan Indigo juga akan fokus pada pengembangan teknologi pemanfaatan bijih nikel dan tailing kadar rendah. Tailing tambang adalah sisa-sisa bijih yang dihancurkan.

"Perusahaan berencana untuk meningkatkan investasi dalam rantai industri energi baru dan akan memanfaatkan pengalamannya di bidang manufaktur peralatan ramah lingkungan.”

Weiming berbasis di Wenzhou di Provinsi Zhejiang China, kota yang sama yang merupakan kantor pusat produsen nikel global Tsingshan Holding Group.

Pada akhir Juni lalu, Weiming menandatangani perjanjian kerja sama strategis yang luas dengan Tsingshan yang mencakup kerja sama di berbagai bidang termasuk daur ulang limbah baterai dan pengolahan tailing tambang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Zufrizal

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.