Deru GoTo di Bisnis Kendaraan Listrik

Gojek menyatakan rencananya untuk memperluas pemanfaatan kendaraan listrik melalui uji coba komersial. Dalam hal ini, Gojek bekerjasama dengan Pertamina untuk penerapan skema battery swap pada motor listrik Gesit dan Gogoro.

Asteria Desi Kartikasari
Nov 4, 2021 - 8:10 AM
A-
A+
Deru GoTo di Bisnis Kendaraan Listrik

Walaupun sudah divaksin, tetap jaga protokol kesehatan. /Gojek

Bisnis, JAKARTA — Gojek, yang merupakan bagian dari GoTo Group tampak makin agresif dalam mengembangkan bisnisnya, yang berkaitan dengan layanan ride hailing menggunakan kendaraan listrik.

Seperti diketahui, Gojek menyatakan rencananya untuk memperluas pemanfaatan kendaraan listrik melalui uji coba komersial. Dalam hal ini, Gojek bekerjasama dengan Pertamina untuk penerapan skema battery swap pada motor listrik Gesit dan Gogoro.

Guna memuluskan hal tersebut Gojek telah mengumumkan kolaborasi strategis dengan Gogoro yang mencakup dua bidang kerja sama utama.

Pertama, GoTo Group menginvestasikan dananya ke Gogoro melalui skema private investment in public equity (PIPE). Namun demikian, tak disebutkan berapa besaran nilai investasi dari Goto ke Gogoro tersebut.

Editor: Emanuel Berkah Caesario