Episode Baru Penyelamatan Bank Muamalat

Bank Muamalat akhirnya jatuh ke tangan BPKH menjadi awal baru penyelamatan bank syariah pertama itu. Simak penjelasannya.

Dionisio Damara & Stefanus Arief Setiaji

18 Nov 2021 - 13.27
A-
A+
Episode Baru Penyelamatan Bank Muamalat

Bank Muamalat akhirnya jatuh ke tangan BPKH menjadi awal baru penyelamatan bank syariah pertama itu. (Bisnis/Petricia/Adi)

Sebulan setelah dilantik, Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyinggung soal penyelamatan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. Sebagai mantan Ketua Dewan Pengawas Syariah Bank Muamalat, Wapres Ma’ruf tentu sangat memahami seluk beluk pengembangan bank syariah pertama di Indonesia itu.

Pesan Wapres kala itu jelas dan tegas, Bank Muamalat harus dikuatkan dan dikembangkan. Bahkan, Wapres meminta kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka kesempatan masuknya investor strategis untuk mampu bersama-sama membangun Bank Muamalat.

Setelah hampir dua tahun berselang, tanda-tanda penyelamatan Bank Muamalat menemui titik terang. Adalah Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) yang hadir sebagai investor strategis bagi Bank Muamalat.

Nama BPKH mencuat sebagai calon penyuntik modal di Bank Muamalat sejak pengujung 2020. Kala itu, BPKH siap menanamkan dananya di Bank Muamalat dengan komitmen senilai Rp3 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Duwi Setiya Ariyant*
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.