IPO Bakal Jadi Sasaran Pamungkas RANS Entertainment

Raffi Ahmad memastikan bahwa RANS Entertainmen bercita-cita mampu menjajaki peluang di pasar modal untuk dapat makin meningkatkan peluang bisnisnya di masa depan.

Annisa Kurniasari Saumi

7 Nov 2021 - 15.46
A-
A+
IPO Bakal Jadi Sasaran Pamungkas RANS Entertainment

Raffi Ahmad berkesempatan mewawancari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam video blog (vlog)-nya Rans Entertainment. /Youtube

Bisnis, JAKARTA— Aksi korporasi RANS Entertainment tampaknya tidak akan berhenti hanya sampai pada pelepasan sebagian sahamnya kepada PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK), melainkan bala berlanjut hingga ke jejang initial public offering (IPO) dalam waktu dekat.

Perusahaan hiburan yang didirikan oleh pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini sebelumnya telah meresmikan kerja sama dengan EMTK melalui PT Surya Citra Media Tbk. (SCMA). Dalam waktu dekat, kedua pihak bakal mengumumkan beberapa bentuk kerja sama konkret.

Dalam kanal YouTube Helmy Yahya Bicara, Raffi menuturkan bahwa saat ini pihaknya masih fokus dengan apa yang ada di RANS Entertainment terlebih dahulu.

"Kita cita-citanya IPO, sekarang ingin kuatin fundamental dulu," kata Raffi, dikutip Minggu (7/11).

Dia menjelaskan, sebelum membawa RANS Entertainment menawarkan sahamnya ke publik atau IPO, RANS Entertainment akan diperkenalkan sebagai korporasi. Nantinya, RANS akan membawahi beberapa bisnis seperti gaya hidup, properti, media, dan sportstainment.

"Jadi banyak, sebenarnya lininya banyak. Mungkin orang enggak tahu, jadi pelan-pelan," tuturnya.

Selain itu, Raffi mengatakan masuknya nama putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep sebagai komisaris di RANS Entertainment merupakan salah satu langkah pre-IPO dari RANS.

"Ada beberapa senior dan beberapa tokoh perorangan yang masuk. Jadi, ini istilahnya pre-IPO," ucapnya.

Adapun, terkait kerja sama dengan SCMA, Raffi mengungkapkan bahwa nilai kerja sama keduanya melebihi Rp2 triliun. "Lebih dong (Rp2 triliun)," kata Raffi menanggapi pertanyaan Helmy Yahya terkait hal tersebut.

Raffi melanjutkan, selain Emtek, ada satu media besar juga yang akan masuk berinvestasi di RANS Entertainment. Namun, dia tidak menyebutkan nama media tersebut.

Rans Entertainment dan Prestige Motorcars resmi bergabung untuk mengakuisisi klub sepak bola Cilegon United FC (CUFC). /Prestige Motorscars

Sementara itu, CEO RANS Entertainment Nagita Slavina menegaskan kerja sama yang dilakukan pihaknya dengan Emtek adalah kolaborasi, bukan akuisisi.

"SCM sama Emtek kulturnya sama, kita suka kolaborasi. Orang pada heboh, mengiranya kita diakuisisi, dieksklusifkan. Kita tidak eksklusif buat Emtek Grup, kami tidak diakuisisi Emtek Grup," tuturnya.

Sebelumnya, Direktur Utama Surya Citra Media Sutanto Hartono mengatakan dengan berinvestasi ke RANS Entertainment, SCMA membidik mampu mendominasi konten digital. Menurutnya, kedua entitas bisa berkolaborasi dalam membuat sebuah konten maupun secara masing-masing.

“Sehingga mampu memberikan benefit dan awareness serta engagement yang tinggi,” katanya Jumat (29/10). Dia berharap kedua entitas mampu memberikan skala ekonomi yang besar.

Sutanto membeberkan alasan utama perseroan berinvestasi ke RANS karena para founder bisa konsisten dalam membuat konten. Menurutnya setiap konten yang dibuat berpotensi viral karena mereka telah tahu rumusnya.

Selain itu, RANS juga berani merambah bisnis modal baru yang membuatnya kagum. Oleh sebab itu, SCMA ingin mengkolaborasi bisnis dan ide-ide baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Emanuel Berkah Caesario

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.