Kinerja Lesu Sea Ltd, Sinyal di Balik PHK di Shopee Indonesia

Keputusan Shopee Indonesia untuk melakukan PHK terhadap sejumlah karyawannya tidak terlepas dari faktor pemburukan kinerja keuangannya secara global. Sea Ltd., perusahaan yang menaungi e-commerce ini, menderita pembengkakan kerugian yang sangat signifikan pada kuartal II/2022.

Emanuel Berkah Caesario

19 Sep 2022 - 20.55
A-
A+
Kinerja Lesu Sea Ltd, Sinyal di Balik PHK di Shopee Indonesia

Bisnis, JAKARTA — Kabar pemutusan hubungan kerja (PHK) yang dilakukan oleh e-commerce Shopee terhadap 187 karyawannya di Indonesia menjadi indikasi bahwa startup raksasa ini sedang tidak baik-baik saja. Sinyal ini sejatinya sudah dapat terbaca pada rilis kinerja induknya, Sea Limited, yang lesu.

Sea Limited merilis kinerja keuangannya untuk periode kuartal kedua tahun ini pada pertengahan Agustus 2022 lalu. Meski dari sisi top line kinerja grup usaha yang turut menaungi bank digital SeaBank di Indonesia ini terlihat meningkat, dari sisi bottom line justru babak belur.

Total pendapatannya pada kuartal II/2022 mencapai US$2,9 miliar. Nilai tersebut meningkat signifikan 29 persen secara tahunan atau year-on-year (YoY) dari US$2,28 miliar pada periode yang sama tahun lalu. Laba kotor juga masih positif, yakni US$1,1 miliar, dan berhasil tumbuh 17,1 persen YoY.

Sementara itu, untuk periode 6 bulan atau paruh pertama 2022, total pendapatannya adalah US$5,84 miliar, juga naik cukup tinggi, yakni 44,5 persen YoY dari US$4 miliar pada periode yang sama tahun lalu. Laba kotor juga meningkat cukup tinggi, yakni 43,4 persen YoY dari US$1,58 miliar menjadi US$2,26 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Emanuel Berkah Caesario
company-logo

Lanjutkan Membaca

Kinerja Lesu Sea Ltd, Sinyal di Balik PHK di Shopee Indonesia

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.