Lampu Hijau Mudik Perpanjang Napas PO Bus di Daerah

Karena harus berangkat tanpa penumpang dari Medan, perusahaan otobus di Pekanbaru menerapkan tarif tuslah atau tarif khusus. Sebagai contoh, untuk kelas ekonomi Pekanbaru—Medan pulang pergi tarifnya naik dari Rp150.000 menjadi Rp170.000.

Wike D. Herlinda

1 Mei 2022 - 13.00
A-
A+
Lampu Hijau Mudik Perpanjang Napas PO Bus di Daerah

Pemudik tiba di terminal Bandar Raya Payung Sekaki, Pekanbaru, Minggu (1/5/2022)./Bisnis-Suselo Jati

Bisnis, PEKANBARU — Diperbolehkannya mudik Lebaran setelah dua tahun pelarangan akibat pandemi Covid-19 menjadi momentum bagi pelaku usaha transportasi darat di Sumatra. Jumlah penumpang meningkat signifikan dibandingkan dengan kondisi normal.

Seperti yang diungkapkan oleh Budiman Gultom, Perwakilan atau Pimpinan Loket Perusahaan Otobus (PO) Intra di Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BPRS), Pekanbaru, Riau. Tiket PO Intra dari Pekanbaru menuju sejumlah kota di Sumatra Utara seperti Pematang Siantar, Tebing Tinggi, dan Medan ludes terjual untuk semua kelas layanan.

“Semua kelas penuh, dari [kelas] ekonomi sampai super eksekutif seat 2-1 habis terjual. Kita sampai Lebaran nanti habis, ramai sudah dari H-10 kemarin,” katanya ketika ditemui oleh Tim Jelajah Lebaran 2022 Bisnis Indonesia, Minggu (1/5/2022).

Budiman menyebut sempat kewalahan lantaran penumpang membludak. Tingginya permintaan membuat PO Intra harus menambah unit tambahan agar penumpang bisa terangkut seluruhnya.

“Kita siapkan tambahan tambahan 22 unit dari [Pematang] Siantar. Mobil-mobil yang baru sampai Medan itu putar balik kosong buat jemput sewa [penumpang] di Pekanbaru atau daerah lain di Riau,” tuturnya.

Pemudik tiba di terminal Bandar Raya Payung Sekaki, Pekanbaru, Minggu (1/5/2022)./Bisnis-Suselo Jati

Karena harus berangkat tanpa penumpang dari Medan, PO Intra dan operator bus lainnya menerapkan tarif tuslah atau tarif khusus. Sebagai contoh, untuk kelas ekonomi Pekanbaru—Medan pulang pergi (PP) tarifnya naik dari Rp150.000 menjadi Rp170.000.

“Bukan mau cari untung besar, karena kita kan tembak kosong. Buat menutupi uang minyak itu. Namun, sejauh ini aman lah, Solar aman, di jalan kendala hanya padat karena mau Lebaran,” ujarnya.

Adapun, untuk puncak arus mudik menurut Budiman terjadi pada 29—30 April  2022. Kala itu, PO Intra dalam sehari memberangkatkan 12 unit dari Terminal BRPS. 

“Periode 29—30 April 2022 itu lagi ramai-ramainya.  Dari sore sampai malam tidak berhenti pemberangkatan. Bus 12 itu hanya dari Pekanbaru saja, belum termasuk yang mampir atau berangkat dari daerah lain. Sudah seperti sebelum Covid-19 lagi lah,” tambahnya.

Pemudik tiba di terminal Bandar Raya Payung Sekaki, Pekanbaru, Minggu (1/5/2022)./Bisnis-Suselo Jati

Sementara itu, Sitompul, salah satu petugas loket PO Antar Lintas Sumatera (ALS) Terminal BPRS mengaku kebanjiran penumpang sejak sepekan lalu. Pihaknya mengaku menyiapkan bus tambahan untuk mengatasi tingginya permintaan, termasuk permintaan carter atau rombongan. 

“Sudah dari H-7 ramai dari Pekanbaru ke Medan. Ke Jawa pun ramai juga, ada yang carter atau sewa penuh untuk rombongan. Ini kita siapkan khusus tambahan bus Pekanbaru-Medan berangkat jam 14.00 WIB hari ini,” katanya ketika ditemui oleh Tim Jelajah Lebaran 2022 Bisnis Indonesia.

Berdasarkan data Seksi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Balai Pengelola Transportasi Darat (LLAJ BPTD IV) Riau tercatat terjadi peningkatan jumlah penumpang dari Terminal BRPS sebanyak 1.000 penumpang setiap harinya sejak H-7 Idulfitri 1443 H. 

Pada H-5, LLAJ BPTD IV Riau mencatat sekitar 6.000 penumpang yang berangkat dari terminal tersebut.

Pemudik tiba di terminal Bandar Raya Payung Sekaki, Pekanbaru, Minggu (1/5/2022)./Bisnis-Suselo Jati

Guna memantau kelancaran dan kesiapan infrastruktur saat arus mudik, Bisnis Indonesia kembali menggelar Jelajah Lebaran 2022 setelah absen pada 2020 dan 2021.

Jelajah Lebaran 2022 Bisnis Indonesia dilaksanakan pada Rabu (27/4/2022) hingga Rabu (4/5/2022). Jelajah Lebaran 2022 dilakukan dengan perjalanan melalui dua rute. 

Pertama, untuk rute Jawa—Bali  dilaksanakan dengan menyusuri jalan tol Trans Jawa dan dilanjutkan menyisir jalur pantai utara (pantura) menuju Banyuwangi dan dilanjutkan penyeberangan ke Bali. 

Kedua, untuk rute Sumatra  melalui jalan tol Trans-Sumatra dari Lampung hingga Dumai, Riau. (Rezha Hadyan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Wike Dita Herlinda

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.