Menilik Kerja Keras Pertamina Menghijaukan Kinerja Keuangan 2021

Kinerja keuangan Pertamina selama ini lebih banyak ditentukan oleh kebijakan pemerintah. Sebagai BUMN yang mendapatkan tugas dari pemerintah untuk menjual produk yang menyangkut hajat hidup orang banyak, Pertamina tidak memiliki keleluasaan untuk menentukan sendiri harga jual produknya.

Ibeth Nurbaiti

12 Jul 2022 - 12.12
A-
A+
Menilik Kerja Keras Pertamina Menghijaukan Kinerja Keuangan 2021

Kantor Pertamina./Istimewa

Bisnis, JAKARTA — Sempat memerah pada 2020, PT Pertamina (Persero) akhirnya bisa menghijaukan kinerja keuangan pada 2021. Efisiensi menjadi 'penyelamat' perseroan di kala harga bahan bakar minyak bersubsidi tidak dilakukan penyesuaian kendati sudah tidak lagi sesuai dengan harga keekonomian.

Berkaca pada capaian kinerja pada 2020, perusahaan migas pelat merah itu harus menanggung penurunan pendapatan dan laba yang cukup signifikan dibandingkan dengan raihan 2019, terutama disebabkan oleh ketiadaan penyesuaikan harga BBM bersubsidi khususnya Pertalite dan Solar.

Baca juga: Kala Pelebaran Defisit Pertamina Kian Menganga

Jika pada 2019 pendapatan usaha Pertamina tercatat US$54,79 miliar, pada 2020 nilai pendapatan itu turun menjadi US$41,47 miliar. Sejalan dengan itu, raihan laba bersih perseroan pada 2020 juga anjlok sebesar 58 persen dibandingkan dengan capaian 2019 senilai US$2,52 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Ibeth Nurbaiti
Anda belum memiliki akses untuk melihat konten

Untuk melanjutkannya, silahkan Login Di Sini

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.