Menjawab Ujian Industri Asuransi Umum & Reasuransi

Selama masa pemulihan ekonomi nasional, kinerja aset dan premi asuransi umum hingga reasuransi mengalami pertumbuhan meskipun masih terdapat potensi ancaman ketidakpastian ekonomi global, lantaran biaya modal yang meningkat hingga adanya eksposur yang tinggi.

Asteria Desi Kartikasari

9 Mar 2023 - 18.50
A-
A+
Menjawab Ujian Industri Asuransi Umum & Reasuransi

Karyawan melintasi logo-logo perusahaan asuransi di Kantor Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), Jakarta, Selasa (11/02/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis, JAKARTA— Selama masa pemulihan ekonomi nasional, kinerja aset dan premi asuransi umum hingga reasuransi mengalami pertumbuhan meskipun masih terdapat potensi ancaman ketidakpastian ekonomi global, lantaran biaya modal yang meningkat hingga adanya eksposur yang tinggi.

Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun merangkap Anggota Dewan Komisioner OJK Ogi Prastomiyono menuturkan bahwa selama masa pemulihan ekonomi nasional, aset dan premi asuransi umum dan reasuransi terus tumbuh masing-masing sebesar 7,01 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dan 19,8 persen yoy per Januari 2023.

Meskipun mengalami pertumbuhan, dia mengamini industri asuransi masih berpotensi terhadang ketidakpastian global. “Kami memperkirakan pasar asuransi akan terus berada dalam siklus pasar yang sulit, karena biaya modal yang meningkat dan eksposur risiko yang dapat diasuransikan yang lebih tinggi, terutama yang sensitif terhadap kondisi ekonomi,” kata Ogi dalam acara 9th AAUI International Seminar di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (9/3/2023).

Regulator menilai perusahaan asuransi harus melakukan proses underwriting secara lebih hati-hati dan disiplin. Langkah tersebut dilakukan untuk menghindari dampak memburuknya kondisi ekonomi terhadap kondisi likuiditas dan solvabilitas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Asteria Desi Kartikasari
company-logo

Lanjutkan Membaca

Menjawab Ujian Industri Asuransi Umum & Reasuransi

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.