Pasok Tersendat, Kendaraan Seken Naik Harga

Mobil seken mengalami kenaikan harga. Ada banyak faktor yang mendongkraknya, seperti mobil baru yang makin mahal dan jumlah pasokan yang terbatas berdampak pada tingginya permintaan kendaraan bekas.

Fatkhul Maskur

29 Mei 2022 - 20.00
A-
A+
Pasok Tersendat, Kendaraan Seken Naik Harga

Bisnis, JAKARTA – Mobil seken mengalami kenaikan harga. Ada banyak faktor yang mendongkraknya, seperti mobil baru yang makin mahal dan jumlah pasokan yang terbatas berdampak pada tingginya permintaan kendaraan bekas.

Pemilik Jordy Mobil di Mega Glogok Kemayoran Andi mengaku kesulitan mencari pasokan mobil bekas di tengah besarnya permintaan sejak beberapa bulan terakhir.  “Jadi sekarang mencari mobil susah. Banyak yang beli malah. Kalau dari tahun-tahun sebelumnya, bisa dua sampai tiga kali lipat,” katanya saat dihubungi Bisnis.com, Minggu (29/5/2022).

Sebagai perbandingan kenaikan mobil bekas, Andi menjelaskan bahwa modal untuk beli mobil bekas tahun ini jauh lebih tinggi ketimbang tahun lalu. Harganya jadi lumayan tinggi. “Dulu kita jual Rp150 juta, sekarang kita beli dengan harga segitu tidak bisa. Kenaikannya 5 persen sampai 10 persen,” jelasnya.

Andi mengamati naiknya mobil bekas tidak hanya disebabkan kelangkaan mikrocip atau semikonduktor, tetapi juga harga kendaraan baru yang tinggi. Dia mencontohkan harga Fortuner yang dulu Rp400 juta sekarang lebih dari Rp600 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Fatkhul Maskur
company-logo

Lanjutkan Membaca

Pasok Tersendat, Kendaraan Seken Naik Harga

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.