Pemilik Mal Bersiap Ketiban Berkah Cuan Momentum Lebaran

Momentum Ramadan dan Lebaran tahun ini menjadi berkah tersendiri bagi para pusat perbelanjaan atau mal dalam mendulang cuan setelah dihantam badai pandemi Covid-19 selama 3 tahun terakhir. Tren kunjungan pusat perbelanjaan atau mal jelang Lebaran tahun ini diproyeksikan akan mengalami peningkatan.

Yanita Petriella

31 Mar 2023 - 19.52
A-
A+
Pemilik Mal Bersiap Ketiban Berkah Cuan Momentum Lebaran

Aktivitas pengunjung di salah satu pusat perbelanjaan atau mal. /dok Bisnis

Bisnis, JAKARTA – Momentum Ramadan dan Lebaran tahun ini menjadi berkah tersendiri bagi para pusat perbelanjaan atau mal dalam mendulang cuan setelah dihantam badai pandemi Covid-19 selama 3 tahun terakhir. Tren kunjungan pusat perbelanjaan atau mal jelang Lebaran tahun ini diproyeksikan akan mengalami peningkatan yang signifikan. 

Direktur PT Supermal Karawaci Eddy Halim mengatakan jumlah pengunjung sudah mengalami peningkatan signifikan pasca pandemi Covid-19. Kendati demikian, jumlah pengunjung saat ini kondisinya belum pulih seperti sebelum pandemi Covid-19. Adapun rerata jumlah kunjungan mencapai 27.000 hingga 30.000 pengunjung setiap harinya. 

“Kami selalu membandingkan kondisi sebelum pandemi, saat pandemi, dan pasca pandemi. Walaupun tahun ini belum 100 persen seperti sebelum pandemi, tapi trafik kunjungan Supermal Karawaci sudah menunjukkan perkembangan positif dengan rerata pengunjung harian mencapai 27.000 hingga 30.000 orang,” ujarnya kepada Bisnis dikutip Jumat (31/3/2023). 

Dia meyakni pada momentum Ramadan dan Lebaran tahun ini, jumlah kunjungan ke Supermal Karawaci bisa meningkat  20 persen hingga 30 persen. Keyakinan tersebut didasarkan karena meredanya Pandemi Covid-19 dan tidak adanya kebijakanPemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Yanita Petriella
Jelajahi peluang bisnis terpercaya dengan berlangganan
Temukan keleluasaan dan keuntungan maksimal dengan pilihan paket berlangganan eksklusif ini
BERLANGGANAN SEKARANG
Tidak Memerlukan Komitmen, Batalkan Kapan Saja
Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.