Perluas Cakupan Bisnis, Holding dan Subholding PLN Terbentuk

PLN membentuk holding dan empat subholding sekaligus untuk memperluas jangkauan bisnis. Selain optimalisasi bisnis eksisting, perseroan turut mengembangkan lini usaha sektor teknologi.

Rayful Mudassir

21 Sep 2022 - 18.27
A-
A+
Perluas Cakupan Bisnis, Holding dan Subholding PLN Terbentuk

Bisnis, JAKARTA - Holding dan subholding PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) resmi terbentuk pada Rabu (21/9/2022). Kini, perusahaan setrum memiliki empat subholding sekaligus. Strategi ini dilakukan untuk memperluas jangkauan bisnis perseroan.

Keempat subholding tersebut adalah PLN Indonesia Power, PLN Nusantara Power, PLN Energi Primer Indonesia dan PLN Icon Plus. Keempat perusahaan ini akan berkonsentrasi untuk mengonsolidasikan aset pembangkit hingga pengembangan lini bisnis baru. 

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan pembentukan subholding PLN akan membuat proses bisnis menjadi efektif seiring dengan optimalisasasi yang dikonsolidasikan ke sejumlah anak usaha.

Baca Juga: Dilema PLN Menyetop PLTU Batu Bara demi Transisi Energi

“Dengan program holding subholding ini bisnis proses akan lebih efektif dan efisien, utilisasi aset lebih optimal,” kata Darmawan saat mengadakan konferensi pers di Kantor Pusat PLN, Jakarta, Rabu (21/9/2022).

PLN Indonesia Power dan PLN Nusantara Power dimasukkan ke dalam subholding Generation Company alias Genco. Subholding ini nantinya akan berfokus pada pengembangan pembangkit berbasis energi baru dan terbarukan (EBT) sekaligus panas bumi.

Kemudian PLN Energi Primer Indonesia akan berfokus pada pengelolaan aset energi primer induk perusahaan seperti batu bara yang saat ini masih terpencar di lima titik kawasan terpisah.

“Pengelolaan energi primer kami konsolidasikan dalam subholding PLN Energi Primer Indonesia, pengadaan batu bara yang berserak di lima titik kami konsolidasikan di satu titik,” ujarnya.

Teranyar, perseroan juga serius menjajaki peluang bisnis yang melampaui pakem kelistrikan atau Beyond kWh ke dalam Subholding PLN ICON Plus. Bisnis Beyond kWh yang bakal menjadi fokus dari anak usaha ini di antaranya internet, marketplaceEV chargingbattery charging hingga rooftop.


“Struktur organisasi yang tadinya statis, menjadi dinamis. PLN menjelma menjadi energi yang berbasis teknologi, inovasi dan berorientasi pada masa depan,” ungkapnya.

Dalam paparan mantan Wakil Direktur Utama PLN periode 2019 - 2021 itu, subholding diyakini akan membuat proses bisnis menjadi efektif seiring dengan optimalisasasi yang dikonsolidasikan ke sejumlah anak usaha.

Bagian Rantai Pasok Global

Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan bahwa holding dan subholding PLN yang resmi diluncurkan pada Rabu mendorong Indonesia untuk menjadi bagian dari rantai pasok global. Dia menjamin kepada pelanggan listrik, karyawan, dan negara bahwa restrukturisasi PLN bukan dalam rangka liberalisasi sektor kelistrikan.

"Justru sebaliknya. Semangatnya nasionalisme di sektor kelistrikan sehingga Indonesia siap menuju negara industri, yang pada saat bersamaan juga mengedepankan ecolifestyle," ujarnya dikutip dari Antara, Rabu (21/9/2022). 

Erick meyakini dengan percepatan digitalisasi dan industri hijau di sektor kelistrikan nasional, PLN akan menjadi bagian dari rantai pasok dunia, sekaligus membangun ekosistem yang terpusat di Indonesia.

Restrukturisasi di tubuh PLN menurutnya juga akan menciptakan tantangan yang lebih kompleks. Namun, perkembangan ini merupakan waktu tepat agar sektor kelistrikan Indonesia berubah dan menyesuaikan diri.

"Hari ini kita ambil langkah penting agar PLN bertransformasi. Saya optimistis, PLN yang kini jadi holding utama, dengan empat subholding yang punya fokus bisnis dan positioning yang jelas, akan menjawab keinginan Presiden Jokowi agar sektor energi kita lebih cepat menjalankan transisi energi demi melayani dan memberi kemudahan bagi rakyat," kata Erick. (Nyoman Ary Wahyudi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Rayful Mudassir

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.