Free

Pertamina Temukan Cadangan Migas di Aceh, Jawa Barat, dan Papua

Penemuan cadangan migas di Aceh, Jawa Barat, dan Papua melengkapi keberhasilan perseroan sebelumnya yang telah menemukan cadangan serupa pada semester I/2022, yakni di sumur Sungai Gelam Timur-1 di Jambi, Wilela-001 di Sumatra Selatan, GQX-1 di Jawa Barat Bagian Utara, dan Manpatu-1X di Mahakam.

Ibeth Nurbaiti

21 Agt 2022 - 11.00
A-
A+
Pertamina Temukan Cadangan Migas di Aceh, Jawa Barat, dan Papua

Fasilitas pengeboran sumur di lepas pantai (offshore). /Dok. Pertamina

Bisnis, JAKARTA — PT Pertamina Hulu Energi (PHE) berhasil menemukan cadangan minyak dan gas bumi baru melalui pengeboran sumur Eksplorasi R-2 di lepas pantai (offshore) Aceh bagian Barat, Bajakah-001 di daratan (onshore) Jawa Barat bagian Utara, dan Markisa-001 di onshore Salawati, Papua.

Penemuan cadangan migas di Aceh, Jawa Barat, dan Papua tersebut melengkapi keberhasilan perseroan sebelumnya yang telah menemukan cadangan serupa pada semester I/2022, yakni di sumur Sungai Gelam Timur-1 di Jambi, Wilela-001 di Sumatra Selatan, GQX-1 di Jawa Barat Bagian Utara, dan Manpatu-1X di Mahakam.

Hingga pertengahan Agustus ini yang bertepatan dengan hari Kemerdekaan Ke-77 Republik Indonesia, eksplorasi PHE sebagai Subholding Upstream PT Pertamina (Persero) telah merampungkan 8 sumur dan 7 sumur on going yang akan dilanjutkan dengan uji alir. 

Baca juga: Pertaruhan Titik Balik Produksi Blok Rokan di Tangan Pertamina

“Kami berharap target penyelesaian 29 sumur di akhir tahun dapat tercapai dan membuahkan hasil yang maksimal,” kata Direktur Eksplorasi PHE Medy Kurniawan dalam keterangannya, dikutip Minggu (21/8/2022).

Terlebih, PHE melalui aktivitas eksplorasinya secara konsisten berkomitmen dan berkontribusi dalam mencapai ketahanan energi nasional.

Sebagai gambaran, pada 2021 Subholding Upstream berhasil melakukan pengeboran sumur eksplorasi sebanyak 12 sumur. Kemudian, pada tahun ini Subholding Upstream terus berupaya meningkatkan kinerja secara masif dan agresif melalui rencana kerja pengeboran sumur eksplorasi 29 sumur, atau 242 persen dibandingkan dengan realisasi 2021.

Adapun, rasio kesuksesan pengeboran hingga Agustus 2022 (year to date/ytd) mencapai 70 persen. “Tentunya sukses ini andil dari seluruh pihak terkait, baik internal maupun eksternal,” ujarnya.

Dalam strategi eksplorasi, lanjut Medy, perseroan memiliki tiga inisiatif utama antara lain berupa aset Wilayah Kerja (WK) eksisting mengingat kontribusi eksplorasi dibutuhkan dalam mempertahankan dan meningkatkan produksi migas eksisting.

Selanjutnya, strategi New Ventures dengan mencari potensi eksplorasi yang baru. Terakhir, strategi partnership untuk sharing risk and cost serta technology and knowledge transfer melalui akselerasi proses kerja sama dan joint bidding domestic serta luar negeri.

Baca juga: Progres Proyek Jambaran Tiung Biru Siap Ngegas

Terkait dengan kinerja operasi secara keseluruhan, Subholding Upstream Pertamina mencatatkan pencapaian produksi gas dari Januari—Juni 2022 mencapai 2.592 juta standar kaki kubik per hari (MMscfd) dan produksi minyak mencapai 518.000 barel per hari (bopd).

Dengan demikian, untuk pencapaian produksi akumulatif minyak dan gas, Subholding Upstream Pertamina berhasil mencapai 965.000 barel setara minyak per hari (boepd).

“Selain sinergi dan strategi, banyak faktor yang mendukung atas capaian di semester I tahun 2022 ini, di antaranya dipengaruhi alih kelola Blok Rokan pada bulan Agustus 2021, melakukan kinerja operation excellence serta optimasi biaya di seluruh lapisan,” kata Arya Dwi Paramita, Corporate Secretary PHE. 


Untuk menjaga keberlangsungan perusahaan dan tentunya untuk dapat terus berkontribusi dalam mencapai ketahanan energi nasional, Subholding Upstream terus berupaya melakukan berbagai kegiatan dalam upaya penambahan cadangan melalui pengeboran sumur eksplorasi.

Baca juga: Indonesia Harus Cepat, Migas Andaman Bakal Jadi Rebutan

Kegiatan pengeboran sumur eksplorasi, sumur pengembangan dan pemeliharaan sumur tersebut didukung dengan 62 rig pengeboran serta 117 rig untuk kegiatan Work Over & Well Service.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Ibeth Nurbaiti

Anda harus login untuk mengomentari artikel ini

Total 0 Komentar

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.