Pukulan Bertubi-tubi di Industri Reksa Dana

Jumlah dana kelolaan industri reksa dana terus menyusut, terimbas faktor gejolak ekonomi global dan domestik, hingga perubahan regulasi. Manajer investasi pun beradu strategi juga menjaga pertumbuhan dana kelolaan dan kinerja investasi.

Emanuel Berkah Caesario

16 Okt 2022 - 18.44
A-
A+
Pukulan Bertubi-tubi di Industri Reksa Dana

Warga mengakses informasi tentang reksa dana di Jakarta, Rabu (6/7/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis, JAKARTA — Dana kelolaan industri reksa dana cenderung terus menurun dari bulan ke bulan sepanjang tahun ini. Meski demikian, masih ada manajer investasi yang mampu mengerek dana kelolaannya mengungguli kinerja industri. Ruang pertumbuhan industri ini pun dinilai masih terbuka.

Jumlah dana kelolaan atau asset under management (AUM) industri reksa dana melanjutkan penurunan secara bulanan pada September 2022. Mengacu data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), AUM reksa dana pada September 2022 turun 2,04 persen menjadi Rp533,92 triliun dibanding bulan sebelumnya.

Sementara itu, jika dibandingkan dengan AUM atau nilai aktiva bersih (NAB) pada periode yang sama tahun lalu, posisi AUM September 2022 sudah turun 3,23 persen year-on-year (YoY). Ini menjadi penurunan terdalam sepanjang tahun ini, bahkan selama 10 tahun terakhir.

Tren penurunan dana kelolaan telah terlihat sejak awal tahun. Meski masih tumbuh secara YoY, dana kelolaan cenderung terus berkurang secara month-to-month (MtM). Pertumbuhan secara MtM hanya terjadi pada Agustus 2022, itupun hanya 0,25 persen, sebelum akhirnya anjlok lagi 2 persen pada September 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Emanuel Berkah Caesario
company-logo

Lanjutkan Membaca

Pukulan Bertubi-tubi di Industri Reksa Dana

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.