Sejumlah Catatan Penerapan Uji Coba Bayar Tol Nirsentuh MLFF

Uji coba perdana MLFF tersebut berisiko gagal karena terdapat sejumlah mobil tertimpa palang tol karena sistem tidak sinkron. Selama masa transisi, uji coba MLFF masih menggunakan palang tol namun kendaraan sudah tidak melakukan tap kartu uang elektronik (KUE).

Alifian Asmaaysi

17 Des 2023 - 07.27
A-
A+
Sejumlah Catatan Penerapan Uji Coba Bayar Tol Nirsentuh MLFF

Tol Bali Mandara. /dok Youtube

Bisnis, JAKARTA – Sistem transaksi tol nontunai nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF) diuji coba di Gerbang Tol (GT) Ngurah Rai Jalan Tol Bali Mandara pada Jumat (15/12/2023). Uji coba perdana MLFF tersebut berisiko gagal karena terdapat sejumlah mobil tertimpa palang tol karena sistem tidak sinkron. Selama masa transisi, uji coba MLFF masih menggunakan palang tol namun kendaraan sudah tidak melakukan tap kartu uang elektronik (KUE).

Uji coba internal tersebut dilakukan oleh Badan Usaha Pelaksana (BUP) MLFF PT Roatex Indonesia Toll System (RITS). RITS terpilih menjadi BUP MLFF berdasarkan Surat Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor PB.02.01-Mn/132 tanggal 27 Januari 2021 Perihal Penetapan Pemenang Pelelangan Pengusahaan BUP Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) untuk sistem transaksi tol non tunai nirsentuh berbasis MLFF yang menetapkan Roatex Ltd. selaku pemrakarsa proyek sebagai pemenang lelang. Kemudian Roatex Ltd. Zrt membentuk RITS sebagai BUP. Saham RITS dimiliki 99% oleh Roatex Ltd. Zrt, dan sisanya atau 1% milik perseorangan yang juga berasal dari Hungaria.

Direktur Utama PT Roatex Indonesia Toll System (RITS) Attila Keszeg menuturkan uji coba MLFF tersebut berjalan baik. Pasalnya, uji coba sistem MLFF kali ini ternyata bukan kali pertama digelar, namun telah melakukan puluhan kali proses uji coba internal. Adapun terdapat 10 komponen pengujian yang dilakukan antara lain: kecepatan dan seberapa dekat jarak mobil antar mobil.

Dalam beberapa test dihasilkan palang tol yang bisa terbuka dan beberapa test yang hasilnya palang tol tidak terbuka. Palang tol bisa saja tidak terbuka karena pengguna jalan tol tesebut belum melakukan pembayaran tol atau mendaftar di aplikasi Cantas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Yanita Petriella
company-logo

Lanjutkan Membaca

Sejumlah Catatan Penerapan Uji Coba Bayar Tol Nirsentuh MLFF

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.