Siap-siap Babak Baru Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuhan Dimulai

Jelang uji coba sistem transaksi pembayaran jalan tol nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF), sejumlah BUJT telah memasang gantry yang dilengkapi kamera yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligent (AI) berbasis perangkat lunak.

Yanita Petriella

24 Okt 2022 - 18.23
A-
A+
Siap-siap Babak Baru Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuhan Dimulai

Tengara Jagorawi di salah satu titik ruas jalan tol Jakarta-Bogor-Ciawi. Jalan tol Jagorawi merupakan jalan tol pertama yang dikelola oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk./Jasa Marga

Bisnis, JAKARTA – Jalan tol telah menjadi infrastruktur konektivitas yang penting bagi masyarakat karena mempercepat waktu tempuh perjalanan. Namun demikian, pengemudi harus membayar tol saat melintasinya. Oleh sebab itu jalan tol memiliki sebutan lain yaitu jalan bebas hambatan berbayar.

Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah mempersiapkan era baru dalam sistem transaksi di jalan tol dengan menerapkan transaksi tol non tunai nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF). 

Dilansir dari laman resmi BPJT Kementerian PUPR pada Senin (24/10/2022), sistem MLFF berbasis aplikasi yang menggunakan teknologi global navigation satellite system (GNSS) akan segera menggantikan pembayaran non-tunai berbasis kartu yang digunakan pengguna jalan tol saat ini.

Adapun, sistem transaksi jalan tol di Indonesia terus berevolusi dan berinovasi dari waktu ke waktu seiring dengan pertumbuhan ruas tol, jumlah kendaraan hingga mobilitas penggunannya serta perkembangan teknologi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Yanita Petriella
Anda belum memiliki akses untuk melihat konten

Untuk melanjutkannya, silahkan Login Di Sini

Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.