Sinyal Redup Ekspansi Pertamina di Venezuela dan Caplok Blok Migas Iran

Rencana Pertamina (Persero) melakukan ekspansi kerja sama migas di Venezuela serta mengakuisisi blok migas Iran masih dihadapkan pada berbagai persoalan yang kian pelik, terutama terkait dengan embargo Amerika Serikat dan konflik di Timur Tengah.

Stepanus I Nyoman A. Wahyudi & Akbar Evandio

16 Apr 2024 - 20.25
A-
A+
Sinyal Redup Ekspansi Pertamina di Venezuela dan Caplok Blok Migas Iran

Peta wilayah kerja migas PT Pertamina Internasional Eksplorasi Produksi (PIEP) di Venezuela. Sumber: PIEP

Bisnis, JAKARTA — Harapan pemerintah melalui PT Pertamina (Persero) mengukuhkan eksistensi perusahaan migas pelat merah itu di Venezuela serta menghidupkan kembali peluang kerja sama minyak dan gas bumi dengan Iran masih di ambang ketidakpastian.

Jika Pertamina pada 2018 lalu terpaksa menunda penandatanganan kontrak pengelolaan Blok Mansouri, salah satu ladang migas Iran, menyusul dijatuhkannya sanksi oleh Amerika Serikat (AS) kepada Iran terkait dengan perjanjian nuklir, kini perseroan juga dihadapkan pada persoalan pelik serangan rudal Iran ke Israel pada akhir pekan lalu.

Tidak jauh berbeda, Pertamina juga masih tersandera embargo AS hingga persoalan teknis pengangkutan minyak dari lapangan migas di Venezuela, yang tidak sesuai dengan spesifikasi fasilitas kilang di dalam negeri.

Padahal, menurut Direktur Jenderal Migas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Tutuka Ariadji, Venezuela telah menawarkan sejumlah blok minyak prospektif untuk Indonesia. “Mereka menawarkan banyak [blok minyak] dan menarik. Sebagian besar investasinya murah, tapi Venezuela masih kena sanksi,” kata Tutuka saat ditemui di Jakarta, Selasa (16/4/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Ibeth Nurbaiti
company-logo

Lanjutkan Membaca

Sinyal Redup Ekspansi Pertamina di Venezuela dan Caplok Blok Migas Iran

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.