Turun Tangan Pemerintah Pusat Memuluskan Kembali Jalan Rusak

Permasalahan jalan rusak masih menjadi momok yang belum terselesaikan di Tanah Air hingga kini. Masih banyaknya jalan non tol yang rusak menjadi batu sandungan mimpi Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menekan biaya logistik di Tanah Air.

Yanita Petriella

17 Mei 2023 - 20.22
A-
A+
Turun Tangan Pemerintah Pusat Memuluskan Kembali Jalan Rusak

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengecek langsung kondisi infrastruktur jalan yang mengalami rusak parah di Provinsi Lampung dalam kunjungan kerja (kunker) pada hari ini, Jumat (5:5:2023).

Bisnis, JAKARTA – Permasalahan jalan rusak masih menjadi momok yang belum terselesaikan di Tanah Air hingga kini. Masih banyaknya jalan non tol yang rusak menjadi batu sandungan mimpi Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menekan biaya logistik di Tanah Air. Masifnya pembangunan infrastruktur jalan tol pada masa pemerintahan Jokowi dinilai belum berhasil menekan biaya logistik karena masih banyak kondisi jalan non-tol yang rusak di daerah. 

Kerusakan jalan di daerah menyebabkan biaya logistik dan biaya produksi meningkat. Padahal, biaya logistik sangat berdampak pada daya saing, baik pengusaha maupun perekonomian negara secara keseluruhan.

Berdasarkan data Logistics Performance Index (LPI) yang dirilis oleh Bank Dunia sebagai indikator kinerja logistik antarnegara di dunia menempatkan Indonesia pada peringkat 46 dari 160 negara di tahun 2018. Posisi Indonesia masih jauh di bawah negara tetangga yaitu Singapura yang berada di peringkat 7 dan Thailand di peringkat 41.

Belakangan ini, Presiden Jokowi pun menaruh perhatian pada kondisi jalan di daerah. Pemerintah pusat akan mengambil alih perbaikan jalan di daerah. Adapun, selama masa pemerintahannya, Jokowi gencar membangun infrastruktur jalan. Bahkan, panjang jalan tol yang dibangun Jokowi melampaui saat era Pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Yanita Petriella
company-logo

Lanjutkan Membaca

Turun Tangan Pemerintah Pusat Memuluskan Kembali Jalan Rusak

Dengan paket langganan dibawah ini :

Tidak memerlukan komitmen. Batalkan kapan saja.

Penawaran terbatas. Ini adalah penawaran untuk Langganan Akses Digital Dasar. Metode pembayaran Anda secara otomatis akan ditagih di muka setiap empat minggu. Anda akan dikenai tarif penawaran perkenalan setiap empat minggu untuk periode perkenalan selama satu tahun, dan setelah itu akan dikenakan tarif standar setiap empat minggu hingga Anda membatalkan. Semua langganan diperpanjang secara otomatis. Anda bisa membatalkannya kapan saja. Pembatalan mulai berlaku pada awal siklus penagihan Anda berikutnya. Langganan Akses Digital Dasar tidak termasuk edisi. Pembatasan dan pajak lain mungkin berlaku. Penawaran dan harga dapat berubah tanpa pemberitahuan.

Copyright © Bisnis Indonesia Butuh Bantuan ?FAQ
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.