Gairah Tol Trans Sumatera Pikat Minat Pengendara Saat Nataru

Sedikitnya 1,27 juta kendaraan melintasi Jalan Tol Trans Sumatera selama periode Natal dan Tahun Baru. Catatan ini meningkat 120 persen bila dibandingkan dengan periode sama tahun lalu.

Rayful Mudassir

4 Jan 2023 - 13.22
A-
A+
Gairah Tol Trans Sumatera Pikat Minat Pengendara Saat Nataru

Gerbang Tol Pekanbaru, salah satu ruas Jalan Tol Trans Sumatera saat momentum Natal dan Tahun Baru./ Dok Hutama Karya

Bisnis, JAKARTA - Pemanfaatan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) mengalami peningkatan signifikan selama Natal dan Tahun Baru. Hal ini terlihat dari 1,27 juta kendaraan melintas di ruas tol di selama periode 18 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023.


Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro menjelaskan angka tersebut merupakan akumulasi dari 9 (sembilan) ruas yang telah dioperasikan.  


Dimulai dari Bakauheni – Terbanggi Besar (Bakter), Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung (Terpeka), Palembang – Indralaya (Palindra), Bengkulu – Taba Penanjung, Pekanbaru – Dumai (Permai), Pekanbaru – Bangkinang, Medan – Binjai, Binjai – Stabat dan Sigli – Banda Aceh (Seksi 2, 3 & 4).


Dia menjelaskan bahwa trafik tersebut mengalami pertumbuhan hingga 120 persen jika dibandingkan momen Nataru tahun lalu.


BACA JUGA: LIBUR NATARU : Geliat Ekonomi Akhir Tahun


"Realisasi tersebut diluar dari trafik Tol Pekanbaru-Bangkinang dan Tol Bengkulu-Taba Penanjung yang baru beroperasi di tahun ini kami perkirakan peningkatan trafik ini dipengaruhi oleh kelonggaran kebijakan PPKM,” ujarnya dalam keterangan resminya, Selasa (3/1/2023).


Koentjoro juga menambahkan bahwa jalan tol yang memiliki pertumbuhan trafik paling tinggi selama momen Nataru ini yaitu Tol Sigli - Banda Aceh dengan kenaikan pertumbuhan hingga 281 persen.


Hutama Karya telah memprediksi ruas tersebut menjadi yang paling banyak dilintasi karena tol tersebut menjadi yang memiliki pertumbuhan paling tinggi yang pada Nataru tahun lalu sebanyak 10.000 kendaraan.


"Tahun ini bertambah menjadi hampir 30.000 kendaraan. Pertumbuhan tersebut diperkirakan dampak dari tersambungnya seksi baru di tahun ini yaitu seksi 2,” jelasnya.




Adapun, selama arus balik hingga (02/01/2023) kemarin juga tercatat cukup seimbang dengan banyaknya kendaraan arus mudik.


“Untuk kendaraan yang melintas ke arah balik tercatat lebih dari 1,28 kendaraan. Dengan demikian berarti pemudik yang melakukan perjalanan balik cukup seimbang dan sesuai dengan berakhirnya libur cuti bersama Nataru 2022/2023,” terang Koentjoro.


ANGKUTAN UMUM


Di samping itu, 9,6 juta orang tercatat bepergian dengan angkutan umum selama libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Dari volume tersebut, moda transportasi yang paling banyak digunakan adalah angkutan udara sebanyak 2,9 juta penumpang. 


Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat 9,6 juta orang itu merupakan volume secara kumulatif di seluruh moda, yang dihitung selama 14 hari masa pemantauan mulai dari Senin, (19/12/2022) sampai dengan Minggu (1/1/2023). 


"Jumlah ini meningkat 42,5 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu, yaitu sebanyak 5.529.315 [5,5 juta] penumpang," jelas Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, dikutip dari siaran pers, Selasa (2/1/2023).

 

Jumlah pergerakan orang pada libur pada akhir tahun lalu itu sudah hampir mendekati level prapandemi atau 2019, yakni sebanyak 12,2 juta penumpang atau 27,79 persen lebih tinggi.

 

Dari sekian banyak penumpang, penumpang angkutan udara merupakan yang terbanyak, yakni 2,9 juta penumpang. Jumlah tersebut meningkat 39,99 persen dibandingkan periode yang sama pada 2021. 


Setelah angkutan udara, volume tertinggi diikuti oleh penumpang dengan angkutan jalan sebanyak 2,08 juta penumpang meningkat 41,29 persen, angkutan penyeberangan 1,92 juta penumpang (naik 33.40 persen), angkutan kereta api 1,8 juta penumpang (meningkat 64,46 persen), dan angkutan laut 767.714 penumpang naik 25,31 persen.

 

Pada periode libur Natal dan tahun baru yang lalu, puncak pergerakan penumpang angkutan umum harian di semua seluruh moda terjadi pada 23 Desember 2022 atau H-2 Natal 2022. Total pergerakan penumpang saat itu sebanyak 769.382 orang. 


Setelah itu, puncak pergerakan di masa mudik Tahun Baru 2023 terjadi pada 30 Desember 2022, yakni sebanyak 722.125 penumpang di semua moda. (Muhammad Ridwan & Dany Saputra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Rayful Mudassir
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.