Asean Paling Prospektif Bagi Perdagangan Uni Eropa

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengungkapkan bahwa dunia usaha di Uni Eropa (UE) melihat Asean sebagai kawasan dengan peluang ekonomi terbesar. Apa alasannya?

Rayful Mudassir

21 Agt 2023 - 11.42
A-
A+
Asean Paling Prospektif Bagi Perdagangan Uni Eropa

Bisnis, SEMARANG - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengungkapkan bahwa dunia usaha di Uni Eropa (UE) melihat Asean sebagai kawasan dengan peluang ekonomi terbesar. Apa alasannya?


"Jadi sebagian besar hasil survei itu tempat investasi, pertumbuhan ekonomi, perdagangan, yang paling prospek menguntungkan itu UE dengan Asean," kata Zulhas kepada awak media usai menghadiri 19th AEM-EU Consultation pada Minggu (20/8/2023) di Semarang, Jawa Tengah. 


Zulhas mengungkapkan, perkembangan implementasi program kerja perdagangan dan investasi antara Asean dan Uni Eropa sepanjang 2022-2023, khususnya kerja sama antara pelaku usaha tumbuh hampir 10 persen.


Baca juga: Nasib Minyak Sawit dkk Usai UU Deforestasi Uni Eropa Berlaku


Kendati begitu, Benua Biru terus memberi tekanan pada kawasan negara di Asia Tenggara. Terutama Malaysia dan Indonesia sebagai produsen utama minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) dan turunannya termasuk biodiesel.

Hubungan kawasan terutama Indonesia dan Uni Eropa memang mengalami pasang surut beberapa tahun terakhir. Di tengah terus berjalannya ekspor - impor kedua pihak, Benua Biru terus menekan perdagangan RI lewat berbagai upaya dan menyasar sederet produk unggulan.

Kerja sama perdagangan keduanya seolah terus terjalin meski dibumbui cinta dan benci. Lihat saja, di saat upaya menuntaskan perundingan Indonesia - European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU-CEPA) yang telah berjalan 15 putaran, Eropa terus memberi tekanan pada komoditas ekspor RI.

Baca juga: Hubungan Cinta dan Benci Indonesia - Uni Eropa

Laporan Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat perdagangan Indonesia - UE mencapai US$23,10 miliar pada 2020. Naik menjadi US$28,87 miliar pada 2021. Nilai perdagangan keduanya bahkan mencapai puncaknya pada tahun lalu dengan total perdagangan nonmigas hingga US$32,90 miliar. 

Pun RI - UE menjalani hubungan hate and love, percepatan perundingan IEU CEPA terus dipacu. Kementerian Perdagangan menargetkan kerja sama komprehensif ini dapat mencapai kata sepakat pada 2024 untuk meningkatkan transaksi perdagangan kedua pihak. 

Di saat upaya kerja sama ditempuh minyak sawit mentah (CPO) RI terus mendapat batu sandungan untuk diekspor ke kawasan. Alasannya, komoditas tersebut dituding memicu gundulnya hutan di Indonesia. Buntutnya, UE menerbitkan aturan Deforestation Regulation (EUDR) dengan menyasar produk kelapa sawit, kopi, karet, hingga kayu.

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, AEM saat pertemuan konsultasi AEM-Inggris ke-3 di Semarang, Jawa Tengah pada Minggu (20/8/2023) Dok Humas Kemendag.

Di samping itu, Zulhas mengungkapkan bahwa kedua pihak membahas terkait tantangan global yang terjadi saat ini, termasuk dampak perubahan iklim pada pembangunan ekonomi dan efisiensi rantai pasokan. “[Ini] tantangan yang harus dicarikan solusinya secara bersama,” ujarnya.


Pada kesempatan ini juga dimanfaatkan para menteri ekonomi Asean untuk mengadakan pertemuan dengan Komisi Eropa. Adapun, poin-poin yang dibahas di antaranya upaya memperkuat kerja sama pada area digitalisasi, teknologi hijau, dan jasa hijau, serta ketahanan rantai pasokan.


Selain itu, mengesahkan program kerja perdagangan dan investasi Asean-Uni Eropa 2024-2025, di antaranya pembiayaan Uni Eropa di bidang peningkatan kapasitas. Kendati begitu, Zulhas tak mengungkapkan berapa besar pembiayaan yang dikeluarkan oleh Uni Eropa. 

Adapun, rangkaian pertemuan AEM ke-55 terdiri atas 19 pertemuan dan 9 kegiatan unggulan, dengan diawali pertemuan pejabat ekonomi senior (Senior Economic Ministers Meeting/SEOM). (Ni Luh Angela)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Editor: Rayful Mudassir
Kembali ke Atas
BIG MEDIA
Jalan K.H. Mas Mansyur No. 12AKaret Tengsin - Jakarta Pusat 10220
© Copyright 2024, Hak Cipta Dilindungi Undang - Undang.